Ada banyak perusahaan asuransi di
Indonesia. Tetapi yang mana perusahaan asuransi yang terbaik? Program
asuransi jiwa manakah yang terbaik?

Nah, daripada bingung mendengar
rekomendasi yang selalu berubah, mari kita lihat faktanya saja.
AsuransiKita di bulan May 2011 berhasil mendapatkan proposal polis
asuransi jiwa dari 3 perusahaan asuransi besar di Indonesia yaitu
perusahaan asuransi Prudential, AXA dan Allianz. Mengapa 3 ini yang kami
pilih? Karena perusahaan mereka masuk di daftar Forbes Global 2000 dan Fortune 500 sebagai salah satu dari perusahaan publik terbesar di dunia.
Data yang kami pakai semua sama. Pria,
usia 29 tahun, tidak merokok dengan premi asuransi bulanan 500 ribu
rupiah. Nah, dibawah adalah tabel rangkuman dari semua proposal polis
asuransi yang kami terima baik dari pihak AXA, Allianz atau Prudential.
| Asuransi A | Asuransi B | Asuransi C | |
| Penyakit Kritis / Usia Maksimal | 150 Juta / 70thn | 375 Juta / 70thn | 350 Juta / 65thn |
| Kecelakaan / Usia Maksimal | 100 Juta / 60thn | 375 Juta / 65thn | 350 Juta / 65thn |
| Cacat / Usia Maksimal | 200 Juta* / 60thn | 375 Juta / 65thn | 350 Juta / 60thn |
| Meninggal / Usia Maksimal | 200 Juta* / 99thn | 375 Juta / 100thn | 350 Juta / 99thn |
| Jenis Penyakit Kritis yang Ditanggung | 34 | 49 | 50 |
| Unit Link? | Y | Y | Y |
| Jenis Investasi | Equity Fund | Equity Fund | Equity Fund |
| Asumsi Cuti Premi | 10thn | 10thn | 10thn |
| Perkiraan Nilai Investasi Tahun 10 | 71,3 Juta | 71,4 Juta | 67,9 Juta |
| Perkiraan Nilai Investasi Tahun 20 | 234 Juta | 260,6 Juta | 245,1 Juta |
Kami sengaja tidak mencantumkan nama
perusahaan di tabel perbandingan polis asuransi diatas. Tapi dengan
sedikit riset, rasanya konsumen bisa tahu perusahaan asuransi mana yang
kami maksud, silahkan hubungi kami kalau anda ingin bertanya lebih lanjut.
Nah, dilihat dari nilai-nilai di tabel diatas anda bisa menyimpulkan sendiri perusahaan asuransi yang mana yang terbaik dan lebih menghargai uang premi calon nasabahnya.
Tentu, nilai-nilai diatas bukan nilai
yang tidak bisa berubah. Biasanya program asuransi dari perusahaan besar
diatas, yaitu Prudential, AXA dan Allianz diupdate berkala. Tambahan
lagi, nilai ini bisa lebih kecil (dan kadang-kadang lebih besar)
tergantung agen asuransi anda. Mengapa? Karena distribusi premi asuransi
bulanan anda diatur oleh agen asuransi anda. Agen yang baik akan
mengakomodasi kebutuhan anda dan memberikan manfaat maksimal.
Apakah anda bingung? Jangan ragu, silahkan konsultasikan kebutuhan anda disini.
0 comments:
Post a Comment